Berita Terkini

4 Tambahan Kasus Baru Covid-19 di Wajo, Satu Anggota Legislator Diduga Terpapar

WajoTerkini.Com, Sengkang –4 tambahan kasus baru covid-19 di Kabupaten Wajo, satu anggota legislatif diduga terpapar Corona Virus Disease 2019 (Covid-19).

Sekretaris Dinas Kesehatan (Diskes) Kabupaten Wajo, dr Sitti Ramla membenarkan adanya kasus terbaru.

“Satu orang karena terkontak erat kasus positif sebelumnya dan satu berawal rapid tes untuk perjalanan,” ujarnya.

Namun, pihak Diskes enggan membeberkan kronologi terpaparnya legislator dari Fraksi Partai Nasdem itu. “Saya hanya lihat hasilnya saja. Itu pun keterangan pekerjaan wirausaha,” jelasnya.

Diketahui, wakil rakyat tersebut sudah dirujuk untuk menjalani isolasi wisata Covid di salah satu hotel di Kota Makassar.

Ada empat kasus baru tercatat di Wajo. Tambahan tersebut membuat kasus Covid-19 di Bumi Lamaddukkelleng ini meningkat 226 orang.

Empat kasus tersebut berasal dari masing-masing 2 orang di Kecamatan Tanasitolo dan Pitumpanua.

Legislator diduga terpapar Covid-19, adalah, anggota Komisi IV DPRD Wajo, Anwar MD.

Anwar sendiri merupakan warga Lajokka Desa Inalipue Kecamatan Tanasitolo. Ia terkonfirmasi terpapar Covid-19 usai dilakukan swab tes, Sabtu, 14 November.

Terkait kejadian itu masyarakat diharap tetap perhatikan protokol kesehatan dalam beraktivitas, memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak.(erni)

 

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button