Berita Terkini

Belum Ada Kejelasan Kapan Berakhir Belajar Online, Gurupun Berkeluh Kesah

WajoTerkini.Com, Sengkang –Pandemi virus corona COVID-19 semakin tak terbendungi jumlah pasien yang terpapar khususnya di Wajo berdampak akan semakin bertambahnya jadwal belajar dari rumah (BDR) diperpanjang bagi anak sekolah.

Penerapan aturan pemerintah ini meliburkan sekolah dan menggantinya dengan sistem belajar online di rumah, demi menekan laju penularan dan penyebaran COVID-19 sudah memasuki bulan ke 6. Jangankan peserta didik yang sudah jenuh di rumah, gurupun akhirnya angkat bicara.

Kegiatan belajar mengajar secara daring, bukan hanya jadi tantangan bagi para siswa. Tapi juga para tenaga pendidik, alias para guru yang harus tetap bekerja profesional mengajar para muridnya hanya bermodalkan teknologi.

Seperti pengakuan Mukramin, Juga merupakan guru Kelas 3 di SDN 4 Maddukkelleng Kecamatan Tempe pada WajoTerkini.Com, Sabtu(22/08/2020) mengungkapkan meski ia tak merasa kesulitan untuk beradaptasi dengan perubahan sistem belajar mengajar di kelas secara online.

Ia merasa sistem sekolah online ini tidak efektif sama sekali, baik untuk siswa itu sendiri juga guru yang mengajar.

“karena pencapaian literatur penilaian tidak dapat diuukur, pencapaian standar kompetensi tidak maksimal, ditambah keluhan sebagian orang tua yang katanya waktu terbuang begitu banyak hanya untuk mendampingi anak-anaknya,”keluhnya.

Tambahnya juga bahwa, BDR ini hanya mampu mengaktifkan 50% peserta didik apalagi mereka yang berada dipelosok-pelosok desa mana jaringan tidak mendukung juga pembelian data yang menjadi beban buat orang tua mereka.

“Besar harapan kami ke pemerintah untuk pembelajaran sistem online mulai dipikirkan bersama ,peserta didik sudah di titik kejenuhan,orang tua mulai komplain dan gurupun jadi sasaran dianggap membebani,padahal mereka tidak paham apa yang ingin dicapai tiap hari belajar itu,”harapnya.(Erni)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button