AdvedtorialBerita TerkiniRagam

SMAN 1 Maniangpajo Kembali Toreh Prestasi, Lebih 51 Persen Siswanya Bebas Tes Masuk Perguruan Tinggi

Para Undangan Ramah Tamah Milad ke 25 SMAN 1 Maniangpajo

WAJOTERKINI.COM — Seperti Tahun sebelumnya siswa SMAN 1 Maniangpajo (SMAN 4 Wajo) untuk Tahun Pelajaran (TP) 2016/2017 kembali menorehkan prestasi yang membanggakan. Hal itu terlihat, pada Ramah Tamah Milad ke 25 SMAN 1 Maniangpajo 9/5, siswa yang dinyatakan bebas tes masuk perguruan tinggi Negeri dan Swasta lebih 51 persen.

Menurut Ketua Panitia pelaksana UNBK/USBN SMAN 1 Maniangpajo Yaser Arafat, S.Pd, untuk TP 2016/2017, dari 143 peserta didik 82 jurusan IPA dan 61 Jurusan IPS semuanya dinyatakan lulus 100 persen.

“Bukan hanya itu, siswa yang dinyatakan bebas tes masuk perguruan tinggi negeri maupun swasta sebanyak 73 orang, itu artinya lebih dari 51 persen Siswa SMAN 1 Maniangpajo bebas tes”, paparnya.

Kepala SMAN 1 Maniangpajo, Hj Andi Fatmawati S.Pd, M.Si, menambahkan bahwa bukan hanya 73 orang siswa yang bebas tes masuk perguruan tinggi, tetapi pihaknya masih menunggu pengumuman hari ini, yaitu ada 20 orang siswa yang mendaftar di Politeknik Negeri.

Olehnya itu dirinya sangat yakin masih ada tambahan dari angka 73 orang siswa yang bebas tes masuk perguruan tinggi. Keyakinannya itu disampaikan berdasarkan pengalaman Tahun lalu setelah diumumkan bebas tes ternyata masih ada tambahannya.

Andi Fatmawati juga sangat mengapresiasi siswanya yang tamat tahun ini. Pasalanya, siswa yang dinyatakan lulus dengan perestasi yang membagakan juga memiliki kerakter yang baik.

“Itu dibuktikan karena tahun ini, tidak ada lagi siswa SMAN 1 Maniangpajo setelah ujian’ mengungkapkan kegembiraannya dengan melakukan konvoi dibarengi saling coret-coretan” katanya.

Hal senada juga disampaikan Camat Maniangpajo Drs. H. Andi Arief, MH bahwa untuk Tahun ini dirinya tidak lagi menemukan ada siswa SMAN 1 Maniangpajo, setela ujian mereka melakukan konvoi dijalan dan saling coret-cortan. Dirinya berharap agar hal ini dijadikan contoh oleh Sekolah lain yang ada di Wilayah Kecamatan Manaingpajo pada khususnya. “ Kalau perlu setiap sekolah membuatkan aturan tentang itu” tegasnya.

Sementara Kepala UPT wilayah Kabupaten Wajo, Dra, Hj. Delmia Ruddin, MM menyampaikan bahwa berdasarkan pringkat rata rata Ujian Nasional SMA TP 2016/2017 Kabupaten Wajo menduduki peringkat ke tujuh dari 24 Kabupaten di Provinsi Sulsel. (Syafruddin Menroja)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button