Resmikan Kantor LAZISMU, Bupati Wajo Mengaku Kehadiran LAZISMU Sangat Membantu Pemda
WajoTerkini.Com, Sengkang – Bupati Wajo H. Amran Mahmud resmikan kantor LAZISMU Kabupaten Wajo, Sabtu 23 November 2019.
Dalam peresmian itu Amran mengaku bahwa kehadiran LAZISMU sangat membantu Pemerintah Daerah.
“Pemkab Wajo sudah MoU dengan LAZISMU, kehadiran LAZISMU sangat membantu Pemda karena ada yang belum dapat dilaksanakan disebabkan terbatasnya anggaran,” ungkap Amran Mahmud.
Amran Juga ucapkan terimakasih atas nama Pemerintah Kabupaten Wajo yang sebesar besarnya kepada BAZNAS, LAZISMU dan lembaga sosial lainnya yang turut membantu.
“LAZISMU, BAZNAS dan lembaga Amil Zakat akan bergabung untuk mengelola Zakat OPD dan Masyarakat Wajo kedepannya, tujuannya untuk melaksanakan program pemberdayaan kedepannya, utamanya warga duafa yang ada dirumah sakit, sehingga tidak adalagi yang tidak terlayani,”ucap Mantan Wakil Bupati Wajo itu.
Dikethaui Kantor tersebut merupakan wakaf dari Prof. Musyafir Pababari, selaku pemilik rumah kepada Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Sulsel, selanjutnya diamanahkan ke Lazismu Wajo dimanfaatkan untuk kemaslahatan ummat.
“Rumah ini diwakafkan untuk kepentingan ummat bukan hanya golongan tertentu,” tutur Musyafir Pababari.
Sementara itu Pimpinan Pusat Muhammadiyah Prof. H. Suyatno, mengatakan kalau LAZISMU Memberi untuk negeri dan ia ungkapkan kalau LAZISMU sudah beberapa kali mendapat penghargaan dari BAZNAS.
Turut hadir dalam peresmian itu Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kabupaten Wajo bersama jajarannya, Ketua BAZNAS Kabupaten Wajo, jajaran pengurus LAZISMU.(Humas Pemkab Wajo)