Porseni Semester Genap MTs Nurul Ulum Usai, Diharap Santri Tetap Berkarya

WajoTerkini.Com, Pammana—Pekan Olahraga dan Seni (Porseni) Semester Genap Madrasah Tsanawiyah (MTs) Nurul Ulum As’adiyah Pammana Maroanging Tahun 2019 telah usai hari ini(29/6) pembina Pondok berharap para santri dan santriwati tetap berkarya.

KM. Afikatul Aswan salah satu Pembina Pondok Pesantren Nurul Ulum As’adiyah Pammana sekaligus Ketua Panitia Pelaksana dalam acara itu menyampaikan agar para santri tetap berkarya.
“Kegiatan ini bukan persoalan siapa menang siapa kalah tapi ini ajang untuk para santri memperlihatkan potensi yang ada, jadi tetap berkarya karena dari Santri untuk Bangsa,”ucapnya.

Diketahui Porseni itu dilaksanakan selama 7 hari, dihari penutupan dilaksanakan Pawai sekaligus penutupan dan penerimaan hadiah bagi yang juara dan para juara nantinya akan mewakili Sekolah di acara 17 akan datang.
(Muhammad Adhan)