Kodim 1013/Mtw

Tentukan Daerah Rawan Penyebaran Covid-19 Satgas TMMD dan BPBD Laksanakan Briefing Sebelum Penyemprotan

BARITO UTARA – Dalam upaya mendukung kesuksesan TMMD Reg Ke-111 TA 2021 Kodim 1013/Muara Teweh, BPBD Kabupaten Barito Utara berkenan melaksanakan penyemprotan disinfektan di Desa Karamuan, Kecamatan Lahei Barat, Kabupaten Barito Utara, Senin (21/06/21).

Sebelum dimulai penyemprotan Pasi Ter Kodim 1013/Muara Teweh Kapten Czi Joni Forta dan beberapa Anggota Satgas laksanakan briefing dengan personel BPBD.

“Dengan diadakannya briefing guna menentukan tempat-tempat yang rawan penyebaran Covid-19 dan juga pembagian tugas yang akan dibantu oleh Anggota Satgas,” ungkap Pasiter Kodim 1013/Muara Teweh.

Pasiter Kodim 1013/Muara Teweh juga mengatakan, dengan kegiatan ini kami berharap agar masyarakat selalu waspada dan tetap ikuti anjuran pemerintah dengan mengikuti protokol kesehatan yaitu menggunakan masker, cuci tangan dan menjaga jarak.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button