Berita UtamaSultra

Antisipasi Perkelahian Antar Kelompok, Polres Baubau Aktif Monitoring dan Koordinasi Bersama Tokoh Pemuda Kanakea

Polres Baubau

Wajoterkini.com, Baubau – Dalam rangka mengantisipasi terjadinya perkelahian antar kelompok pemuda dan premanisme di wilayah Kota Baubau, Polres Baubau, aktif melakukan upaya pencegahan melalui kegiatan monitoring maupun koordinasi bersama para tokoh pemuda di lingkungan Kanakea, Senin (22/5/2023).

Dalam melakukan monitoring dan koordinasi, Polres Baubau menyasar ke wilayah-wilayah rawan perkelahian kelompok para preman.

Sebagai langkah pencegahan, Polres Baubau mengimbau serta menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada Nais selaku salah satu tokoh berpengaruh di lingkungan Kanakea, Kecamatan Batupoaro, Kota Baubau.

Pihak Polres Baubau juga memberikan pemahaman kepada kelompok pemuda, agar tidak melakukan perkelahian antar kelompok dengan menggunakan senjata tajam, maupun tindakan premanisme.

Anggota Sat Intelkam Polres Baubau saat berkoordinasi dengan para tokoh pemuda Kanakea.

Dijelaskan pula, aksi perkelahian antar kelompok pemuda tidak hanya sebatas perilaku menyimpang, namun juga merupakan tindak pidana atau bagian dari premanisme yang sangat meresahkan, karena tindakan yang dilakukan tersebut adalah tindakan yang salah dan melanggar hukum,

“Segala kegiatan yang meresahkan tanpa dasar hukum adalah pelanggaran hukum, untuk itu kegiatan apapun yang mengarah pada tindakan premanisme agar tidak dilakukan lagi,” ujar salah satu anggota Polres Baubau.

Pihak Polres Baubau juga memberi gagasan agar ikut menghimbau masyarakat lainnya di wilayah Kanakea untuk tidak terlibat/bergabung dalam kelompok yang berbasis premanisme.

“Mengingat hal dimaksud akan sangat rawan menimbulkan bentrokan antar kelompok, yang dapat mengganggu kamtibmas di wilayah Kota Baubau serta akan merugikan masyarakat itu sendiri,” tambahnya.

Menanggapi hal tersebut, Nais selaku tokoh berpengaruh di Kanakea menyambut baik imbauan yang diberikan oleh pihak Kepolisian.

“Kami akan ikut mendukung Polri dalam menciptakan kamtibmas yang kondusif di wilayah Kota Baubau,” kata Nais. (Red)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button