Berita TerkiniHeadlineKEPRIRagam

Wakili Wali Kota Batam, Jefridin Buka Turnamen Sepakbola Kasu Cup V 2023

WajoTerkini.com, BATAM KEPRI — Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Batam, Jefridin mewakili Wali Kota Batam, Muhammad Rudi saat membuka secara resmi Turnamen Sepak Bola Kasu Cup V 2023 di Lapangan Sepak Bola Panglima Rahim Pulau Kasu, Sabtu (30/09/2023).

Kepada peserta yang akan bertanding Jefridin berpesan untuk mengutamakan sportifitas. Mengawali turnamen Kasu Cup V 2023, Jefridin melakukan tendangan awal.

“Terimakasih kepada seluruh masyarakat Kelurahan Kasu yang telah menyelenggarakan turnamen Kasu Cup ke V ini. Turnamen ini selain ajang bertanding juga menjadi hiburan bagi masyarakat. Disamping itu juga dapat meningkatkan usaha mikro masyarakat,” ujarnya.

Ia juga berpesan kepada tim yang bertanding agar dapat memberikan penampilan terbaik dan menjadikan turnamen ini sebagai ajang untuk mengasah skill dalam olahraga sepak bola.

“Selamat bertanding kepada 100 tim yang akan berlaga. Ini turnamen yang paling banyak pesertanya. Tampilan teknik terbaik dalam bertanding dan utamakan sportifitas,” ujar ayah dua anak ini.

Ia juga berpesan bahwa sebagai masyarakat Batam, agar dapat menjaga agar Batam aman, nyaman dan kondusif. Agar banyak orang datang dan berkunjung ke Batam. Katanya, jika orang banyak datang ke Batam tentunya berdampak pada kesejahteraan dan meningkatkan perekonomian masyarakat.

“Jangan mau diadu domba yang dapat merusak persatuan dan kesatuan. Jika ada informasi yang belum diketahui kebenarannya jangan langsung percaya.

Jaga Batam agar Batam aman, nyaman dan kondisif,” katanya menyampaikan pesan Wali Kota Batam, Muhammad Rudi.

Tokoh masyarakat Kelurahan Kasu, Haji Hasyim mengatakan kegiatan ini dalam rangka untuk merajut silahturahmi serta menghidupkan ekonomi masyarakat. Harapannya turnamen ini berjalan dengan lancar dari awal hingga selesai nantinya.

Ketua Panitia, Dani Wahyudi mengucapkan terimakasih atas partisipasi dan dukungan yang diberikan oleh Sekretaris Daerah Kota Batam dalam pembukaan Kasu Cup 2023. Kasu Cup V 2023 diikuti oleh 100 tim dari dari Pulau Kasu dan luar Kasu. (Ay_Kepri)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button