Ragam

Trainer Handal Kota Baubau Kupas Tuntas 13 Rahasia Public Speaking

WAJOTERKINI.COM, BAUBAU – Trainer handal pemilik sertifikat berstandar nasional La Ode Asnawi, S.Hut, telah mengupas tuntas 13 Rahasia Public Speaking pada training yang diikuti oleh beberapa peserta di aula rapat Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP3A) Kota Baubau, Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra), Minggu kemarin (11/12/2022).

Usai sesi pembukaan, La Ode Asnawi, S.Hut terlebih dahulu memperkenalkan diri dan memperlihatkan beberapa sertifikat keahlian sebagai Trainer Public Speaking yang pernah diikutinya, maupun foto serta beberapa vidio kegiatan Outbound melalui tampilan slide power point.

“Saya tampilkan sertifikat saya di layar bukan maksud menyombongkan diri, tapi ini adalah bukti legalitas saya sebagai seorang Trainer, Motivator, Instruktur Public Speaking, maupun sebagai Fasilitator Outbound, karena bila kita berbicara tanpa bukti formal itu sama saja bohong,” ungkapnya.

Saat dikonfirmasi ulang oleh awak media pada Senin (12/12/2022), Founder Sylva Adventure ini mengatakan bahwa saat pemaparan materi training, ia membahas 13 Rahasia Public Speaking guna meningkatkan kualitas dan kapasitas seseorang, untuk mampu menjadi pembicara hebat tanpa grogi di depan publik.

13 Rahasia Public Speaking yang dijelaskannya antara lain : 3 Rahasia Muda Menguasai Public Speaking, Ice Breaking dan Energizer dalam Public Speaking, Tips 5 Menit Atasi Grogi, Tips Rahasia Meraih Percaya Diri dalam Public Speaking, Rahasia Motion, Body Language or Gesture yang Menarik, Teknik Rahasia Menjawab Pertanyaan dengan Elegan, Teknik Menyusun Materi yang Amazing, Teknik Opening, Delivery dan Closing yang Power Full, Faktor 3L Pembentuk Great Speaker.

“Public Speaking bisa saya artikan sebagai ilmu atau seni dalam menyampaikan pesan lisan di depan orang banyak secara efektif dan profesional. Saat kita tampil jadi pembicara di depan publik, terkadang orang bisa grogi dan gugup. Pada training ini kita mendalami tehnik untuk menjadi seorang Public Speaker Hebat, DARI TIDAK BISA MENJADI BISA – DARI GUGUP MENJADI SANGGUP,” ujar La Ode Asnawi.

“Untuk menjadi pembicara hebat di depan publik itu tidak langsung jadi begitu saja. Semua orang pasti pernah mengalami grogi, apalagi kalau kita baru pertama kali tampil, untuk itu kita harus butuh latihan, butuh jam terbang yang tinggi, dan kita juga harus mampu mengevaluasi diri setiap kali kita tampil, ini tujuannya agar kita bisa terus memperbaiki kualitas ilmu Publik Speaking yang kita miliki,” sambungnya.

La Ode Asnawi, S.Hut (berdiri tengah) dan Ny. Rostina (duduk tengah) saat sesi foto bersama para peserta training Public Speaking.

La Ode Asnawi menyebutkan pula, training public speaking tersebut dimulai sejak pukul 09.00 – 16.30 WITA. Selain itu, materi 13 Rahasia Public Speaking disampaikan secara lugas dengan melibatkan komunikasi dua arah antara pemateri dan para peserta, begitu pun sebaliknya, sehingga para peserta pun antusias mengikuti materi.

“Saat penyampaian materi kita lengkapi dengan sesi tanya jawab dan praktek, disamping itu para peserta saya arahkan untuk saling menilai kekurangan masing-masing saat ada rekannya yang tampil berbicara di podium, hal ini berguna sebagai bahan evaluasi diri para peserta, dan saya harapkan mereka bisa terus meningkatkan performa secara profesional dengan memperbanyak jam terbang,” sebutnya.

“Pada kegiatan ini, ada salah satu kepala desa di Kabupaten Buton Selatan sebagai peserta, dan rata-rata motivasinya para peserta untuk meningkatkan skill di bidang Public Speaking, sehingga mereka bisa tampil berbicara di depan orang banyak tanpa grogi dan lebih profesional lagi, itu pengakuan mereka,” tambahnya.

Training 13 Rahasia Public Speaking Batch 4 yang digelar oleh La Ode Asnawi, S.Hut di aula DP3A Kota Baubau diikuti oleh 8 peserta diantaranya :

1. La Anto, S.Pd.
2. Kardi Ansya, S.Kom.
3. Harmin.
4. Boy Satria.
5. Kartini.
6. Nur Juniati.
7. Nur Fiana.
8. Yuli Ansar, SP.

Diketahui, La Ode Asnawi, S.Hut merupakan alumni Fakultas Kehutanan Universitas Hasanuddin (UNHAS) tahun 1995. Meskipun latar belakang pendidikannya sebagai Sarjana Kehutanan, akan tetapi kualifikasi ilmu komunikasi yang dimiliki dan kapasitasnya sebagai seorang Trainer Public Speaking tidak perlu diragukan.

Terbukti, saat ini ia telah mengantongi beberapa sertifikat berstandar nasional di bidang Public Speaking dan Motivator, diantaranya sebagai berikut :

1. Certified Training of Trainers Badan Nasional Sertifikasi Profesi (C.BNSP).
2. Certified Lembaga Sertifikasi Profesi (C.LSP).
3. Certified Training of Trainers Cara Belajar Genius (C.CBG).
4. Certified Sekolah Arung Jeram Kapinis Bandung.
5. Certified Indo Mindmap (C.IM).
6. Certified Public Speaking (C.PS).
7. Certified Basic Presentasi Skill With NLP (C.BPS.NLP).
8. Certified NLP for Public Speaking Practitioner (C.NPSP).
9. Certified Sekolah Trainer & Motivator Indonesia (C.STMI).

(Red)

 

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button