Kodim 1013/Mtw

Pengiriman Logistik TMMD Melalui Jalur Sungai

Salah satu kendala yang dihadapi untuk merealisasikan pengerjaan Poskamling di Desa Keramuan Kecamatan Lahei Barat, khususnya lokasi sasaran fisik TMMD Reguler ke-111 adalah pengangkutan logistik, yaitu material untuk pembangunan Poskamling.

Satu-satunya transportasi yang digunakan adalah angkutan sungai yaitu kelotok.

Material pembangunan jembatan seperti kayu ulin harus diangkut menggunakan kelotok menyusuri sungai yang sempit. Ini bukan perkara mudah, karena cuaca juga terkadang tidak bersahabat.

Komandan Kodim 1013/Mtw Letkol Kav Rinaldi Irawan, M.Han mengungkapkan, pergeseran logistik memang salah satu tantangan dalam kegiatan TMMD di Kecamatan Lahei Barat yaitu di Desa Keramuan. “Meski ada hambatan, namun alhamdulillah sejauh ini pergeseran logistik berjalan lancar,” terangnya.(Pendim 1013/Mtw)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button