Musrenbang di Sajoanging, Bupati Amran Mahmud Minta Masyarakat Dirangkul
WajoTerkini.Com,Sajoanging—Pemerintah Kecamatan Sajoanging mengadakan Musrenbang tingkat Kecamatan Sajoanging di ruang aula kantor Kecamatan Sajoanging Kabupaten Wajo Sulawesi Selatan, Kamis (28/02/2019)
Dr. H. Amran Mahmud, S.Sos., M.Si dalam sambutannya mengatakan perwakilan masyarakat yang hadir tujuannya merumuskan memberi masukan-masukan kepada perangkat Daerah untuk nantinya ditindak lanjuti di musrenbang tingkat Kabupaten.
“Jadi silahkan peserta Musrenbang masyarakat Sajoanging mengusulkan kira-kira apa menjadi kebutuhan kita di masyarakat Sajoanging,” Ungkap Bupati Wajo
Diakhir sambutannya DR. H. Amran Mahmud mengingatkan kembali kepada pemerintah Kecamatan sajoanging utamanya Kepala Desa supaya masyarakat dirangkul jangan ada yang dibeda-bedakan
“Mari berjiwa besar jadilah orang tua bagi mereka semua, bangun nilai nilai yang ada di masyarakat Wajo dan jadikan musrenbang ini bermanfaat, kita kawal nantinya di tingkat kabupaten dan jadikan program di 2020 Bupati Wajo,” Ajak Bupati Wajo
Sekedar diketahui dalam acara itu diadakan Penyerahan sertifikat pertanian kepada perwakilan desa Sakkoli, Barangmamase, Alewadeng, Akkotengen, dan Towalida , penyerahan sertifikat ini adalah merupakan bantuan sertifikat tanah sawah kepada kelompok petani pada Desa.
Turut Hadir dalam Musrenbang, Bupati Wajo, Anggota DPRD Kabupaten Wajo, Plt. Bappeda, Kepala OPD Kabupaten Wajo, Muspika Kecamatan Sajoanging, Para Lurah dan Kepala Desa se Kecamatan Sajoanging, Tokoh masyarakat perwakilan Desa dan Kelurahan , Tokoh Agama dan Tokoh pendidik.
( Humas Pemkab Wajo ).