RagamReportase

Dukungan ke Sufriadi Arif , Salam 3 Jari  dari Tomas dan Pemuda Soppeng 

WAJOTERKINI.COM — Dukungan menuju kursi legislatif propinsi Sulawesi Selatan kepada Sufriadi Arif , terus berdatangan. Politisi Muda dari Partai berlambang Kabbah ini terus mendapatkan simpati dari berbagai elemen masyarakat di daerah Kabupaten Soppeng dan Wajo (Daerah Pemilihan 8).

Dukungan terhadap Caleg nomor urut 3 tersebut, kembali digaungkan oleh tokoh masyarakat (Tomas) maupun pemuda di Kabupaten Soppeng dalam sebuah pertemuan, mereka ramai ramai salam 3 jari demi mengantarkan Sufriadi Arif menjadi wakil rakyat di DPRD Propinsi Sulawesi Selatan.

Didi Ahmadi, salah satu tokoh masyarakat Soppeng mengungkapkan, soal menjatuhkan pilihan bukan konteks berbicara kesamaan daerah tetapi idealnya kandidat yang kita usung mempunyai kompetensi terhadap yang akan dikerjakan mendatang “Kami yang hadir ini merupakan warga negara yang peduli terhadap kemajuan, Jadi tentulah “kandidat” yang kita dukung mesti bisa diandalkan, ” ungkap Didi Ahmadi

Tokoh masyarakat soppeng ini menambahkan  jika  kriteria kompetensi yang dimaksud adalah soal Kecerdasan dan karakter harus bersinergi, Karena menjadi perwakilan rakyat ini tak mudah bukan sekadar duduk namun kelak bisa bermanfaat bagi kepentingan masyarakat banyak

Didi Ahmadi menambahkan juga guna meloloskan Sufriadi Arif mengabdi ke DPRD Sulsel, dirinya akan mengerahkan seluruh jaringan dan kekuatannya untuk memenangkan Politisi PPP tersebut.

Terhadap dukungan ini, Sufriadi Arif mengucapkan terima kasih tak terhingga kepada Tokoh masyarakat dan Pemuda Soppeng

“Terima Kasih kepada semua warga Soppeng atas dukungannya “Insya Allah dukungan kita semua ini akan menjadi sebuah harapan yang nyata bagi seluruh masyarakat Soppeng
ujar Politisi PPP sekaligus tokoh muda Wajo tersebut

Sekadar diketahui semenjak terdaftar resmi menjadi Calon anggota legislatif periode 2019-2024 masyarakat Soppeng dan Wajo tumpah ruah mendukung Sufriadi Arif menuju DPRD Sulsel, Pemuda yang dikenal pejuang dan petarung tersebut. (rls)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button