Berita Terkini

UPTD Bila Kalola Sigap Tangani Saluran Irigasi Yang Jebol

WajoTerkini.Com, Maniangpajo – Jebolnya dinding saluran disamping pintu penguras BKr.22 saluran irigasi Bila-Kalola di Dusun Awotarae Desa Kalola dua hari yang lalu, menyebabkan air tidak maksimal mengalir ke area persawahan karena sebagian mengalir ke sungai

Hal itu membuat Kepala UPTD Irigasi Bila-Kalola Abdul Rasyid, mengambil langkah cepat untuk mengantisipasi jebolnya saluran tersebut dengan mengajak para kelompok tani yang ada disekitar BKr.22 untuk membuat tanggul ditempat yang jebol.

Dijelaskan Abdul Rasyid bila jebolnya dinding saluran disamping pintu penguras BKr.22 tidak cepat diantisipasi maka itu akan berdampak pada sedikitnya 4500 Ha sawah yang mengalami kekurangan air.

“Sawah tersebut terletak di Kabupaten Wajo dan Kabupaten Sidrap. Karena memang sumber air dari saluran BKr.22 dari dua Bendungan Bila dan Bendungan Kalola”, sebut Rasyid.

Apalagi sekarang ini lanjut Rasyid sudah masuk musim Tanam padi gaduh. Jadi saat ini semua petani butuh air, maka harus secepatnya dinding saluran BKr.22 yang jebol ditutup agar air kembali maksimal mengalir kesawah petani. (LIS- SM)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button