Berita Terkini

Tunaikan Ibadah, Bupati Serahkan 5 Ekor Sapi Kurban

WajoTerkini.com, Sengkang – Hari raya iduladha selalu dilengkapi dengan ibadah kurban. Ibadah tersebut dilakukan dengan menyembelih hewan dan membagikannya kepada sesama. Tak terkecuali bagi Bupati Wajo, H. Amran Mahmud yang juga menunaikan ibadah kurban pada hari raya iduladha 1441. Penyerahan hewan kurban tersebut dilakukan dalam 2 hari.

Seusai salat iduladha pada hari Jumat (31/7/2020), H. Amran Mahmud menyerahkan 3 ekor sapi yang dikurbankannya kepada 3 pengelola kurban berbeda, yakni Pimpinan Daerah Muhammadiyah Wajo, Pondok Pesantren Asadiyah, dan Masjid Lailatul Qadar Sengkang.

Penyerahan hewan kurban Bupati Wajo pun dilanjutkan pada hari Sabtu (1/8/2020). Bupati Wajo, H. Amran Mahmud dengan didampingi oleh Wakil Bupati Wajo, H. Amran kembali menyerahkan 2 ekor sapi kepada warga Pallae, Kelurahan Wiringpalennae dan warga di daerah Liponsos Kelurahan Pattirosompe. Dengan demikian, maka tercatat sejumlah 5 ekor sapi dikurbankan oleh H. Amran Mahmud pada iduladha tahun ini.

Perhatian warga sekitar pun tertuju pada aksi Bupati Wajo, H. Amran Mahmud yang menyembelih sendiri hewan kurban miliknya dengan dibantu oleh petugas pengelola hewan kurban.

Ketika menyerahkan hewan kurban, H. Amran Mahmud pun berpesan untuk tetap menjaga diri dan keluarga, wujudkan sikap saling berbagi satu sama lain, sehingga kita semua dapat menjadi pribadi yang lebih baik lagi. (ARS-J.A.)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button