Ragam

Semarak Talk Show Ma’Jori Berhasil Membius Para Peserta

WajoTerkini.Com, Sengkang – Acara talk show yang digelar oleh Masyarakat Wajo Literasi (Ma’Jori) di Garden Coffee Sengkang pada Sabtu (14/11/2020) malam berlangsung meriah dan tetap mematuhi protokol kesehatan.

Dengan mengangkat tema, “612 Tahun Wajo: Di Ujung Pena Peradaban” acara talk show tersebut sukses membius para peserta dengan pemaparan apik dari narasumber yakni Andi Rahmat Munawar selaku pemerhati budaya di Kabupaten Wajo dan Faisal Oddang selaku penulis berprestasi asal Wajo yang telah menjajaki dunia internasional.

Dipandu oleh moderator Andi Besse Sitti Fatimah yang merupakan jurnalis, acara talk show ini dihadiri oleh kalangan pemuda maupun tua dari berbagai profesi dan latar belakang yang terlihat sangat antusias dengan menyodorkan berbagai pertanyaan seputar budaya dan literasi kepada narasumber.

Salah satu peserta talk show bernama Ainun mengatakan bahwa acara ini memberikan motivasi dan pencerahan kepadanya untuk lebih giat dalam berliterasi dan tetap menjunjung tinggi nilai-nilai budaya Bugis yang ada di Kabupataen Wajo.

Senada dengan hal tersebut, Faisal Oddang turut memberikan tanggapan terkait penyelenggaraan kegiatan ini. Ia menyampaikan ucapan terima kasihnya kepada panitia karena telah melibatkannya dalam acara yang keren ini.

“Terima kasih untuk acara kerennya,” ucapnya kepada panitia.

Talk show ini pun diakhiri dengan penandatanganan tembok literasi oleh para narasumber yang kemudian ditutup dengan sesi foto bersama. (ADH-DKA)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button