Berita TerkiniBerita WargaMetroRagam

Peringati Hari Pramuka, Ini Rangkaian Kegiatan di Wajo

WajoTerkini.Com, SENGKANG –Dalam Rangka memperingati Hari Pramuka Ke-60, Gerakan Pramuka Kwartir Cabang Wajo menggelar berbagai kegiatan.

Kegiatan tersebut diantaranya adalah Ulang Janji, Donor Darah, Ziarah Makam, Upacara Hari Pramuka, Pelantikan dan Pengukuhan Badan Kelengkapan Kwartir, Pemberian Tanda Penghargaan dan beberapa kegiatan lainnya.

Saat dikonfirmasi, Irwan Syamsuddin selaku Sekretaris Komisi Humas dan Informatika Gerakan Pramuka Kwartir Cabang Wajo mengungkapkan bahwa Peringatan Hari Pramuka merupakan salah satu agenda rutin tahunan yang dilaksanakan oleh Kwartir Cabang Wajo.

Selain itu, berdasarkan Surat Keputusan Kwartir Nasional Gerakan Pramuka No. 094 Tahun 2021 ditetapkan bahwa Bulan Agustus sebagai Bulan Bakti Pramuka, dimana Gerakan Pramuka baik ditingkat Nasional, Daerah, Cabang, Ranting hingga gugus depan melaksanakan berbagai kegiatan bakti dan kemanusiaan.

Untuk itu, Tema Hari Pramuka ke-60 tahun 2021 kali ini adalah “Pramuka Berbakti Tanpa Henti dalam Memasuki Adaptasi Kebiasaan Baru dengan Kedisiplinan dan Kepedulian Nasional” dengan Slogan “Pramuka Berbakti Tanpa Henti.

Untuk internal Kwartir Cabang Wajo, rangkaian kegiatan Hari Pramuka tahun 2021 dilaksanakan di beberapa tempat berbeda dan tetap mematuhi dan melaksanakan protokol kesehatan.

Kegiatan Ulang Janji dilaksanakan di Halaman Kantor Bupati Wajo, Kel. Bulu Pabbulu Kec. Tempe dan dipimpin langsung oleh H. Amran Mahmud selaku Ketua Kwartir Cabang Wajo.

Untuk kegiatan Donor darah dilaksanakan di Kantor Palang Merah Indonesia (PMI) Cabang Wajo di Unit Transfusi Darah (UTD)

Juga dilaksanakan Ziarah Makam kepada Pahlawan dan Tokoh Pramuka yang telah berjasa dalam meningkatkan dan mengembangkan Gerakan Pramuka di Kab. Wajo.

Sedangkan pada Puncaknya dilaksanakan Upacara Hari Pramuka yang dirangkaikan dengan Pelantikan dan Pengukuhan Badan Kelengkapan Kwartir serta Pemberian Tanda Penghargaan kepada para Anggota Dewasa dan Peserta Didik.

“Alhamdulillah seluruh rangkaian kegiatan Hari Pramuka di Kwartir Cabang Wajo dapat berjalan aman dan lancar. Melalui momentum Hari Pramuka tahun 2021 mari kita terus berupaya meningkatkan kedisiplinan dan kepedulian khususnya di masa pandemi Covid-19.” ujar Irwan Syamsuddin  (Satria Jaya)

Satria Jaya.,S.Pd.I

Seorang Pejalan Kaki yang menyukai dunia tulis menulis, fotografi dan Videografi

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button