Berita Terkini

Pantau SKB Seleksi CPNS, Bupati Wajo: Jangan Percaya Calo!

WajoTerkini.com, Makassar – Seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kabupaten Wajo formasi tahun 2019 telah hingga ke tahapan SKB. Kegiatan tersebut pun digelar di Kantor Regional IV BKN Makassar, Sabtu—Minggu (12—13/9/2020).

Dari 2.203 peserta SKD seleksi CPNS Kabupaten Wajo, 276 di antaranya dinyatakan berhak mengikuti SKB untuk memperebutkan 106 formasi yang ada.

Ada 264 orang yang dijadwalkan mengikuti SKB di Kantor Regional IV BKN Makassar, sedangkan 12 lainnya mengikuti SKB di tempat berbeda, yakni masing-masing 1 orang di BKN Pusat, UPT BKN Serang, Kanreg III Bandung, dan UPT BKN Balikpapan. Selain itu, di UPT BKN Mamuju dan UPT BKN Kendari masing-masing ada 3 orang peserta yang mengikuti SKB, serta di UPT BKN Palu terdapat 2 orang peserta.

Bupati dan Wakil Bupati Wajo pun memantau jalannnya SKB dengan didampingi oleh Sekretaris Daerah dan Kepala BKPSDM Kabupaten Wajo. Selain itu, tampak pula anggota Komisi I DPRD Wajo, Andi Suleha Selle menyaksikan jalannya SKB tersebut.

Sebelum tes kompetensi bidang (TKB) dilaksanakan, terselebih dahulu Bupati Wajo, H. Amran Mahmud memberikan sambutan serta memberikan semangat kepada peserta. Ia pun mengatakan bahwa sistem seleksi saat ini sangat transparan karena nilainya langsung dapat dilihat, dan disiarkan langsung.

“Jadi, jangan percaya calo atau oknum yang menjanjikan kelulusan,” tegas Bupati Wajo. (ARS-J.A.)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button