AsahanBerita Terkini

Asisten Administrasi Umum Terima Kehadiran Mahasiswa UNIVA KKN di Asahan

 

WAJOTERKINI.COM, ASAHAN SUMUT – Bupati Asahan diwakili Asisten Administrasi Umum Drs. Muhilli Lubis menerima audiensi mahasiswa peserta Kuliah Kerja Nyata (KKN) dari Universitas Al Washliyah (UNIVA) Medan yang dipimpin Rektor Prof. Dr. H. M. Jamil MA, Selasa (01/08/2023) bertempat di kantor Bupati setempat.

Dalam sambutannya Drs. Muhili Lubis mengatakan dalam rangka mensukseskan kegiatan KKN dibutuhkan keselarasan antara mahasiswa dan lingkungan sekitar untuk mewujudkan sumber daya manusia tangguh, Asahan Cerdas, Ekonomi Mandiri dan Asahan religius.

Asisten Administrasi Umum itu juga menjelaskan bahwa dalam praktek kuliah kerja nyata ini bukan hanya mahasiswa yang diuntungkan tetapi juga masyarakat Kabupaten Asahan, karena akan mendapatkan ilmu pengetahuan dari para mahasiswa yang datang dengan berbagai disiplin ilmu yang mereka miliki.

Untuk itu kami mengucapkan selamat datang di Kabupaten Asahan, mudah-mudahan apa yang menjadi harapan kita semua dapat terwujud dalam satu bulan ke depan”, pungkas Muhilli.

Sementara Rektor Universitas Al Washliyah Medan Prof. Dr. H. M. Jamil MA dalam kesempatan itu menyampaikan Universitas Al – Washliyah Medan (UNIVA) terdiri dari 6 Fakultas dengan 16 Prodi. Selanjutnya kegiatan ini merupakan salah satu pengaplikasian dari Tri Dharma Perguruan Tinggi yakni pendidikan dan pengajaran, penelitian dan pengembangan serta pengabdian masyarakat.

Dijelaskan Jamil, dalam praktek KKN kali ini Universitas Al Washliyah Medan menyerahkan sebanyak 400 mahasiswa kepada Pemerintah Kabupaten Asahan untuk melaksanakan kegiatan pengabdian masyarakat selama 1 bulan.

Kemudian kegiatan dilanjutkan dengan penyematan topi oleh Asisten Administrasi Umum Setdakab Asahan kepada para mahasiswa beserta pemberian plakat kepada Rektor UNIVA Medan disaksikan sejumlah OPD, Camat dan undangan lainnya.(mk)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button