Koordinasi Pengawasan Imigrasi dan Pengungsi, RUDENIM Kunjungi Lurah Siengkang

WajoTerkini.Com, SENGKANG — Dalam rangka koordinasi pengawasan imigrasi dan pengungsi. Rumah Deteksi Imigrasi Makassar (RUDENIM) Kemenertian Hukum dan HAM RI melakukan kunjungan ke daerah, salah satunya di Kabupaten Wajo,
Kedantangan pihak Rumah Deteksi Imigrasi Makassar ke Kabupaten Wajo dengan mendatangi Kantor Lurah Siengkang, Kecamatan Tempe. Tim yang dipimpin Andi Bahtiar, S.H., M.H selaku Kepala Urusan Kepegawaian Rudenim Makassar dengan didampingi sejumlah tim yakni: Rifna Dianti, S.H, Nurjayadi, S.Sos, Kaddus Maggaung S.H dan Riskiani, diterima langsung oleh Lurah Siengkang, M. Basri Cinda, S.E., M.M di kantornya sekitar pukul 10.30 Wita.
Dalam pertemuan tersebut, Pihak Kementerian menekankan pentingnya mengamankan Imigran yang tidak memiliki dokumen resmi, tidak melanggar ketentuan hukum didaerah se tempat, serta meminta bantuan pemerintah se tempat dalam mengawasi pengungsi yang berada di kota Sengkang Kabupaten Wajo.
Sementara Lurah Siengkang M Basri Cinda menyatakan menyambut baik kedatangan pihak Rudenim makassar dan berkomitmen untuk mendukung program pengawasan tersebut.
Dengan adanya kunjungan koordinasi tersebut, diharapkan dapat meningkatkan sinergitas antara Pemerintah Kabupaten Wajo dengan Kementerian Hukum dan HAM (RUDENIM Makassar) dalam menjaga ketertiban keamanan dan koordinasi masalah pengungsi imigran di wilayah Tempe. (*)