Berita Terkini

Kapolres Tanjungbalai Kunjungi Vaksinasi dan Baksos Pengabdian 31 Tahun Akabri 90

WajoTerkini.Com -TANJUNGBALAI  — Sebagai bentuk dukungan dalam gerakan vaksinasi dan Bhakti Sosial (Baksos) yang dilaksanakan Alumni Akabri angkatan 1990,  Senin 25 Oktober 2021 berkisar pada pukul 10.00 Wib, Kapolres Tanjungbalai Sumatera Utara AKBP Triyadi SH, SIK menyempatkan diri mengunjungi pelaksanaan kegiatan pada hari kedua.

Kapolres Tanjungbalai Sumatera Utara AKBP Triyadi SH, SIK  kepada wartawan mengatakan, kegiatan vaksinasi yang dilaksanakan pada SMA.N IV,  MTS Alwasliyah, SMP.N VI, SMP.N V, SMA.N VII, MTSN, SMP.N 11, Pajak sambu Teluk Nibung dan kegiatan secara Mobile.

Adapun target vaksin kata Kapolres, untuk hari kedua tersebut adalah 1605 Dosis untuk Dosis I, dengan sasaran Pelajar 1375 Dosis, masyarakat umum 200 Dosis dan untuk kegiatan Mobile 30 Dosis untuk Lansia.

Dan kegiatan yang dilaksanakan tersebut adalah wujud kepedulian Alumni Akabri 90 yang mengabdi untuk negeri mendukung percepatan pencapaian target vaksinasi nasional untuk mencapai Herd immunity di Negara Kesatuan Republik Indonesia(NKRI).

Kapolres juga berharap warga Kota Tanjungbalai agar segera melaksanakan vaksin dilokasi yang telah disediakan serta pada Puskesmas puskesmas terdekat dengan tempat tinggalnya agar kekebalan kelompok (herd immunity) di Kota Tanjungbalai segera tercapai untuk Indonesia Tangguh Indonesia Tumbuh.

Sementara itu tenaga vaksinator yang bertugas adalah Team vaksinator dari Polres Tanjungbalai serta Team vaksinator Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Tanjungbalai,dan seluruh rangkaian kegiatan dilaksanakan dengan mematuhi protokol kesehatan ketat, Ucap Kapolres Tanjungbalai tersebut mengakhiri (basir)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button