Isra Mi’raj Masjid Istiqomah Ongkoe: Tidak dapat Kebaikan Sebelum Rasakan Kesusahan
WajoTerkini.Com, Belawa – Memasuki Bulan Rajab sebagian besar ummat muslim di dunia peringati Peristiwa Isra Mi’raj, mengenang sejarah perjalanan spiritual Nabi Muhammad SAW dari masjidil Haram ke Masjidil Aqsha hingga ke Sidratul Muntaha di langit ketujuh.
Seperti halnya yang diperingati di masjid Istiqomah Ongkoe Kecamatan Belawa, Kamis, 5 Maret 2020. Malam.
Yang mana acara isra mi’raj ini dilaksanakan DEMA FSH IAI As’adiyah Sengkang dan mahasiswa KKN IAI As’adiyah Sengkang angkatan XXXII bekerjasama dengan pengurus masjid Istiqomah Ongkoe.
Suatu hikmah yang dapat dipetik dalam acara itu bahwa kebaikan akan datang setelah kita rasakan kesusahan seperti halnya yang pernah dilalui nabi Muhammad SAW di masa lampau.
” De gaga tau madeceng, narekko de nengka namasussa,” ucap ustadz Ramli pada saat membawakan hikmah Isra Mi’raj.
Sekedar diketahui acara itu dihadiri Unsur Pemerintahan, tokoh agama, tekoh pemuda, mahasiswa IAI As’adiyah Sengkang beserta seluruh jamaah masjid Istiqomah Ongkoe.(Kebba)