Berita TerkiniRagam

Gerakan Kemanusiaan untuk Sulbar, Banom NU Wajo Bentuk Posko Bersama

WajoTerkini.Com, Sengkang – Gelar Gerakan kemanusiaan untuk Sulawesi Barat (Sulbar), Banom Nahdlatul Ulama (NU) Kabupaten Wajo bentuk posko bersama di Jalan Andi Panggaru Sengkang Kecamatan Tempe Kabupaten Wajo.

Adapun relawan yang tergabung dalam gerakan kemanusiaan bersama itu, diantaranya: Muslimat NU, Pagar Nusa Kabupaten Wajo, Ansor Banser Wajo, Ikatan Sarjana Nahdlatul Ulama (ISNU), Ikatan Guru Indonesia (IGI), Darul Ayyad Walet, LAKPESDAM, Sinkretis IAI As’adiyah Sengkang, CAMRIDGE ENGLISH COLLEGE, IPP NU, IPNU, PMII Cabang Wajo, PMII IAI As’adiyah Sengkang dan PMII Kampus Lamaddukelleng.

Muh. Ihwan, salah satu relawan gerakan peduli kemanusiaan bersama itu, mengatakan bahwa tujuan dibentuknya posko bersama itu untuk memberikan kemudahan kepada masyarakat untuk memberikan bantuan kepada saudara-saudara kita yang terkena gempa bumi di Sulbar.

“Kita buat ini untuk membuka peluang kepada masyarakat yang ingin berdonasi atau bersedeqah untuk membantu meringankan beban saudara-saudara kita yang terkena musibah gempa di Sulbar,”jelas Ihwan yang juga ketua GP. Ansor Kabupaten Wajo itu kepada wartawan WajoTerkini.Com.(17/1).

Lanjut Ihwan mengatakan bahwa ini sebuah langkah kami ambil untuk mengabdikan diri pada masyarakat, “ini sebuah pengabdian sebagai langkah-langkah sosial untuk ambil bagian meringankan beban kepada saudara-saudara kita di Sulbar,”tambahnya.

Selain itu, ia juga mengatakan bagi yang mau mendonasikan bantuannya yang berupa barang hal yang mendesak dibutuhkan selimut, makanan, tenda, susu bayi, obat-obatan dan popok, bisa menyalurkan langsung ke Posko bersama di Jalan Andi Panggaru Sengkang.

Namun yang berupa uang bisa transfer ke bank BRI. 019501029072506 a.n Jasmar.

Diketahui sebelumnya, BNPB melaporkan hingga hari ini, Minggu (17/1/2021), tercatat korban meninggal dunia sebanyak 56 orang. Dari angka di atas, 47 orang meninggal dunia di Kabupaten Mamuju dan 9 orang di Kabupaten Majene. Sedangkan untuk korban luka-luka di Kabupaten Majene ada sebanyak 826 orang.(my)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button