Berita Utama
DISPORAPAR Adakan Pelatihan Manajemen Rumah Wisata
WajoTerkini.Com, Sengkang – Pemerintah Kabupaten Wajo melalui Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata (Disporapar), melakukan kegiatan pelatihan Manajemen Homestay / Pondok Wosata / Rumah Wisata di Sermani Hotel Sengkang, Jl. Bau Baharuddin, Kamis-Sabtu (22-24/10).
Adapun pesertanya terdiri dari pengelola hotel dan home stay (Rumah Wisata) se Kabupaten Wajo. Peserta mendapatkan materi dari berbagai lintas sektor, seperti materi tentang pengelolaan home stay, housekeeping, serta peluang di era digital seperti sekarang ini.
Pemkab berharap, dengan dilakukannya pelatihan tersebut, mampu mengembangkan sumber daya pariwisata yang ada di Kabupaten Wajo. (Adh/Fp)