Berita Terkini

Covid -19 Semakin Ganas Kabar Akan Dibukanya Pembelajaran Tatap Muka Pada Awal Januari Batal

Wajoterkini.com, Wajo – Pembelajaran tatap muka yang sudah direncanakan Mendikbud Nadiem Makarim pada awal Bulan Januari akan batal di karenakan situasi yang semakin tidak mendukung, Covid-19 akhir-akhir ini tambah merajalela.

Melihat Kondisi tersebut,Nadiem Makarim akhirnya terapkan 2 cara belajar alternatif.Yang pertama lewat TVRI dan Kedua pembelajaran Daring seperti biasanya.
Kamis, 31/12/2020.

Program alternatif ini bertujuan mendukung pendidikan jarak jauh (PJJ) di antaranya melalui program Belajar Dari Rumah ( BDR) yang ditayangkan di Televisi Republik Indonesia ( TVRI) untuk jenjang pendidikan PAUD dan Sekolah Dasar (SD).

Tayangan tersebut akan di mulai dari bulan Januari sampai Maret 2021, dari hari Senin sampai Jumat, pukul 08.00 sampai 11.30 WIB. Termasuk akses online di berbagai situs yang disediakan.

Bagi para orang tua kiranya bersabar karena sesuai kesepakatan sebelumnya, bulan januari di sekolah kita khususnya SDN 212 Wiringpalennae, Kecamatan Tempe Kabupaten Wajo pembelajaran tatap muka yang sebelumnya sudah kita rencanakan, dan melihat kondisi Virus ini yang semakin hari semakin berkembang, maka dipastikan pembelajaran tatap muka akan dibatalkan” Jelas St. Arafah Kepala Sekolah SDN 212 wiringpalennae.

Lanjut Kasek SDN 212 wirpal, “terima kasih kepada segenap orang tua murid yang sudah turut bekerjasama dan ikut memperhatikan betapa pentingnya akan pendidikan dan sudah banyak ikut bekerjasama memikirkan bagaimana proses pembelajaran tatap muka terlaksana, namun apa daya pandemi ini bujan kemauan kita tapi ini musibah yang kita mesti terima dengan ikhlas.” Ucapnya.

Tetap jaga kesehatan di rumah bagi semua peserta didik, 4M jangan dikesampingkan. Karena menjaga diri berarti menjaga keluarga dengan orang di sekeliling kita.
Pakai Masker, Sering Cuci Tangan, Jaga Jarak dan Jauhi Kerumunan akan mencegah penularan Covid-19 ini”Harapnya. (Erni/fidar)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button