Berita TerkiniPemerintahan

Tetap Perhatikan Prokes, Bupati Wajo – Bulog Subdivre Wajo Teken MoU Pengadaan Beras ASN

WajoTerkini.Com, WAJO – Pemerintah Kabupaten Wajo Sulawesi Selatan bersama Perusahaan Umum (Perum) Bulog Subdivre Wajo menandatangani nota kesepakatan atau Memorandum of Understanding (MoU) terkait Pengadaan beras bagi Aparatur Sipil Negara (ASN), Senin (18/10/2021).

Penandatanganan tersebut dilakukan Bupati Wajo, Amran Mahmud dengan Kepala Cabang Perum Bulog Subdivre Wajo, Lutfi Said di Ruang Pola Kantor Bupati dengan tetap memperhatikan Protokol Kesehatan (Prokes)  seperti Wajib pakai masker dengan benar dan jaga jarak aman. Dalam kesempatan itu, Bupati Wajo, Amran Mahmud menyampaikan terima kasih kepada pihak Perum Bulog atas kontribusinya di Kabupaten Wajo. salah satunya penyaluran beras untuk ASN yang dilakukan atas perintah Plt.Gubernur Sulsel.

“Hari ini kita kembali melakukan kerjasama dengan Bulog. Insya Allah ini tentu akan bermanfaat untuk Pemerintah Kabupaten Wajo. Khususnya bagi ASN kita yang setelah MoU ini bisa terlayani dengan layanan pengadaan beras yang berkualitas, “ujar Bupati Amran.

Menurut Bupati  dengan Penandatanganan Nota Kesepahaman ini, akan memperkuat komitmen kita untuk bersama-sama meningkatkan kesejahteraan Masyarakat di Kabupaten Wajo dan terus berupaya mendorong sektor ekonomi masyarakat Wajo. yang seluas-luasnya bagi.

“Untuk itu, saya berharap dukungan penuh dari Kepala Perangkat Daerah dalam Implementasi Nota Kesepahaman ini. yang nantinya akan di sosialisasikan oleh Kepala Perum Bulog Subdivre Kabupaten Wajo,”lanjutnya.

Sementara itu, Kepala Cabang Perum Bulog Wajo, Lutfi Said mengatakan Pelaksanaan MoU ini menjadi bukti nyata bahwa Pemerintah Kabupaten Wajo dan Perum Bulog Subdivre Wajo tetap berkomunikasi dengan baik dalam halpembangunan masyarakat di bidang pertanian, utamanyapembangunan masyarakat di bidang pertanian, utamanya petani-petani lokal kabupaten wajo untuk mendapatkan kesejahteraan yang adil dan merata.

“Tujuannya untuk membuka Pasar Baru penyaluran Beras yang diserap Perum BULOG Cabang Wajo pada saat musim panen, ” ujar Lukman Said.

Lanjut Lukman Said, Perum Bulog secara aktif terus menyerap hasil panen petani ditengah kondisi pandemi saat ini. Selain pembukaan pasar baru penyaluran, Kerjasama ini kita jadikan juga sebagai pembuktian bahwa kita semua mau berkontribusi untuk menjadi pelopor, menjadi contoh sebagai Kabupaten yang menjadikan hasil panen petani lokal dikonsumsi oleh para ASN dari bawah hingga unsur pimpinan tingkat atas.

Turut hadir Ketua Komisi DPRD Kab. Wajo, Sudirman Meru, Para Asisten Sekda, Para Kepala OPD serta undangan lainnya. (Basir)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button