Advedtorial

Adakan Raker Bersama OPD, Komisi III DPRD Harapkan Hasil yang Bermanfaat Bagi Masyarakat

Wajoterkini.com, Sengkang – Komisi III DPRD Kabupaten Wajo, mengadakan Rapat Kerja (Raker) bersama mitra kerja Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan Kepala Bagian Setda Kabupaten Wajo untuk membahas Laporan Keterangan Pertangungjawaban (LKPJ) Bupati Wajo Tahun 2022 di Ruang Rapat Komisi III DPRD Kabupaten Wajo, Selasa (4/4).

Raker bersama mitra kerja ini merupakan wujud pengawasan yang dilakukan Komisi III DPRD Kabupaten Wajo terhadap realisasi program kerja yang dilaksanakan OPD terkait.

“Raker ini untuk membahas Laporan Keterangan Pertangungjawaban (LKPJ) Bupati Tahun 2022,” ungkap Elfrianto Anggota Komisi III DPRD Wajo.

Selain untuk melakukan pengawasan terhadap program kerja, Raker dengan mitra OPD ini lanjut Elfrianto, untuk memassifkan komunikasi antara DPRD Kabupaten Wajo sebagai fungsi Legislatif dengan Pemkab Wajo sebagai pemangku kepentingan eksekutif.

“Jadi memang bagaimana sinergisitas dalam setiap program kerja OPD ini bisa berkualitas dan hasilnya atau manfaatnya dapat dirasakan langsung oleh masyarakat,” jelasnya.

Lanjut Legislator Partai Amanat Nasional ini, Bahwa Raker Komisi III DPRD Wajo bersama OPD Lingkup Pemkab Wajo berdasarkan ketentuan pasal 85 Ayat (3) huruf d Peraturan DPRD Nomor 21 Tahun 2018 serta sebagai pelaksanaan Rencana Jadwal Agenda DPRD Kab Wajo Bulan April Tahun 2023.

“Ini sebagai pelaksanaan rencana jadwal agenda DPRD Wajo Bulan April Tahun 2023 yang telah ditetapkan oleh Badan Musyawarah DPRD Kab Wajo maka disepakati bahwa Pembahasan Laporan Keterangan Pertanggung Jawaban (LKPJ) Bupati Wajo Tahun 2022, diawali dengan pembahasan di Komisi bersama mitra kerja terkait dan selanjutnya dibahas dalam Rapat Pansus LKPJ Bupati Wajo,” Ungkap Sekretaris Partai Amanat Nasional yang akrab disapa Kevin.

Kegiatan ini berlangsung dua hari Senin 3 April 2023 sampai Selasa 4 April 2023 dengan jumlah OPD mitra kerja sebanyak 5 OPD dan 3 Kepala Bagian Setda Kabupaten Wajo.

Kemarin, mitra Komisi III DPRD Wajo dihadiri Dinas PUPR, Dinas Perumahan Pemukiman dan Badan Perencanaan Pembangunan, Penelitian dan Pengembangan Daerah Kabupaten Wajo.

Selanjutnya Hari ini Selasa 4 April 2023, Dinas Lingkungan Hidup, Dinas Perhubungan, Bagian Barang dan Jasa Setda, Bagian Administrasi Pembangunan Setda dan Bagian Umum Setda Kabupaten Wajo. (*)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button