Berita Terkini

Asah Potensi dan Skill Kepramukaan, 55 Kader Saka Bahari Buteng Ikuti LKPM

 

Wajoterkini.com, BUTON TENGAH – Guna terus mengasah potensi dan kecakapan maupun keterampilan (Skill) tentang ilmu kepramukaan, sekitar kurang lebih 55 Kader Pramuka Satuan Karya (Saka) Bahari mengikuti Lomba Kemah Pramuka (LKPM).

Kegiatan LKPM tersebut diadakan sejak Sabtu sore (26/2/2022) sampai Senin pagi (28/2/2022), bertempat di Pangkalan Gugus Depan (Gudep) Madrasah Tsanawiyah Swasta (MTsS) Lipumalanga, Desa Lolibu, Kecamatan Lakudo, Kabupaten Buton Tengah (Buteng), Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra).

Ketua Panitia LKPM MTsS Lipumalanga, Azrullah mengatakan bahwa peserta kegiatan terbagi dalam sembilan regu yang berasal dari beberapa Pangkalan Latihan yakni Pangkalan Lombe, Wamolo, Mawasangka Tengah dan Pangkalan Mawasangka Induk.

“Pesertanya ada sekitar 55 orang. Dalam perkemahan itu juga ada sembilan lomba yang diadakan yaitu Lomba Masak, Puisi, Bangun Tenda, Latihan Keterampilan Baris-Berbaris (LKBB), Tali Temali, Cerdas Cermat Kepramukaan, Pidato, Semaphore dan Lomba Yel-yel,” ujarnya kepada awak media, Senin (28/2/2022).

Siswa Kelas XII SMAN 1 Mawasangka Tengah ini juga menuturkan, kegiatan LKPM tersebut diharapkan dapat terus mengasah kecakapan maupun keterampilan para peserta dalam ilmu kepramukaan.

“Harapannya kami, dari perlombaan ini semua peserta bisa lebih giat lagi mengikuti latihan di masing-masing pangkalan. Selain itu kita inginkan agar para peserta LKPM bisa lebih mahir dan mampu menerapkan ilmu kepramukaan yang mereka pelajari selama ini,” ujar Azrullah.

Pada kegiatan LKPM di MTsS Lipumalanga tersebut peserta peraih juara I umum yakni dari Pangkalan Wamolo dengan hadiah motivasi Rp400.000. Juara II umum diraih oleh peserta dari Pangkalan Mawasangka Tengah dengan hadiah senilai Rp250.000.

Peraih juara III umum berasal dari Pangkalan Lombe dengan hadiah Rp150.000. Sedangkan peraih juara harapan I yakni Gudep MTsS Lipumalanga dengan hadiah senilai Rp50.000. (Anto Buteng)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button