Berita Terkini

Gelar KRYD, Personil Polres Wajo Sosialisasikan Protokol Kesehatan

WajoTerkini.Com, Sengkang –Berbagai bentuk pencegahan yang dilakukan pemerintah demi memutus penyebaran virus corona, mulai dari screening lingkup OPD, gerakkan Satpol PP, DAMKAR untuk mengedukasi pemilik Cafe-cafe dan pemilik jajanan kaki lima dan lainnya.

Namun makin hari jumlah yang reaktif tak terbendung, melihat Kondisi yang kurang Kondusif sekarang, sehingga Personil Polres lakukan sosialisasi dan menghimbau masyarakat tentang protokol kesehatan, Jaga jarak, Cuci Tangan, Pakai Masker dan jaga kesehatan.

Hal itu dilakukan Personil Polres Wajo pada saat giat Kegiatan Rutin Yang Ditingkangkatkan (KRYD). Sabtu, 5 September 2020.

Adapun tempat keramain yang dikunjungi seperti, Sallo Mall Sengkang, Pasar malam Calaccu, Pesisir sungai Paduppa, Lapangan merdeka Sengkang, Tempat keramaian seputaran Kota Sengkang.

Kegiatan ini dipimpin oleh Kasat Sabhara AKP ABD. Rahman yang didampingi Tim III Kordinator Padal KBO RESKRIM IPTU MUHRAM SH.MH.

Adapun personil yang terlibat langsung hari ini regu III sebanyak 25 personil Polres Wajo dan personil Kodim 1406 Wajo sebanyak 6 orang.(Er)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button